Jumat, 19 April 2013

Resep Cara Membuat Kue Bolu Panggang


bolu panggang
Resep Cara Membuat Kue Bolu Panggang.
Kue bolu sering di jadikan sajian ketika ada acara di rumah kita baik itu acara keluarga , arisan atau sekedar kumpul-kumpul bersama teman dan keluarga. Jika selama ini Anda masih membeli dan memesan kepada tetangga atau penjual kue ada baiknya anda mencoba belajar membuat sendiri kue bolu . Bagaiamana Resep Cara Membuat Kue Bolu Panggang ?




Berikut ini bahan dan cara membuat kue bolu panggang selengkapnya .

Bahan-bahan kue bolu panggang

* Telur ayam 8 butir .
* Gula pasir 1/4 kg .
* Panili secukupnya .
* Ovalet 1/5 sendok teh .
* Mentega 2 sendok teh .
* Coklat 1 sendok teh .
* Tepung terigu 1/4 kg .

Cara membuat kue bolu panggang

1. Mentega dicairkan .
2. Panasi bakingpan yang telah diolesi mentega diatas perapian sedang .
3. Telur , gula pasir , panili , dan ovalet dikocok sampai benar-benar mengembang .
4. Masukkan tepung terigu kedalam adonan No 2 sambil dimasuki mentega yang sudah dicairkan . Aduk rata
5. Masukkan adonan ke bakingpan dan taburi dengan coklat sambil dipanaskan diatas perapian sedang .
6. Setelah masak , turunkan dari api bolu panggang .

Itu tadi cara membuat kue bolu , selamat mencoba resep kue bolu panggang ini .

Silakan mencoba Resep Membuat Kue Bolu Panggang ini. Siapa tahu jika suatu saat nanti anda bisa beralih dari pembeli kue bolu menjadi penjual kue bolukan lumayan untuk usaha sampingan anda .
Joko Catur resep kue kering